Ada negeri Babel di Indonesia?
Pernahkah anda mendengar nama Babel? Pasti pernah kalau anda adalah seorang Kristen dan sering membaca Alkitab. Tapi Babel yang dimaksudkan dalam berita ini bukan terletak di Timur Tengah melainkan di Indonesia, yaitu dipulau Bangka Belitung, karena Babel adalah singkatan dari nama kedua pulau itu..
Mungkin anda bertanya mengapa saya memilih Babel menjadi objek sorotan dan promosi utama majalah elektronis ini?
Saya adalah keturunan dari leluhur saya yang dulunya penduduk Bangka dari Sungailiat. Nenek saya Boen Loei Nio dan adiknya Boen Kien Sioe dan Boen Yoek Sioe semasa muda telah meninggalkan Pulau Bangka untuk merantau ke Pulau Jawa dan menjadi penduduk kota Bandung sehingga saat ajal mereka.
Sekarang saya sangat tertarik dengan usaha seorang sahabat lama yang juga asalnya dari Bangka, Sdr. Hengky Hermawan, yang memberikan inspirasi saya untuk memikirkan untuk berusaha memajukan kampung halaman dari leluhur saya ini.
Dari waktu ke waktu saya akan mengutip berita-berita untuk memperkenalkan pulau elok berpotensi raksasa ini kepada dunia.
Perhatian dan pertolongan anda untuk tujuan ini akan sangat kami hargakan.
Sammy Wiriadinata Lee
Redaksi, Berita-keluarga BILL GATES, Sydney, Australia
Monday, August 17, 2009
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment